Media Pena Hukum

Polri Terjunkan 1.437 Personel Amankan Aksi “177” Ojol di Silang Selatan Monas

Penulis: Sambudi | July 17, 2025

Polri Terjunkan 1.437 Personel Amankan Aksi “177” Ojol di Silang Selatan Monas

 

Jakarta Pusat – Sebanyak 1.437 personel Polri dari Polda Metro Jaya, Polres Metro Jakarta Pusat, dan Polsek jajaran dikerahkan untuk mengamankan unjuk rasa Aliansi Taktis “Aksi 177” URC Bergerak bersama beberapa elemen massa di kawasan Silang Selatan Monas, Kecamatan Gambir Jakarta Pusat, Kamis (17/7/2025).

 

Pengamanan diawali dengan Tactical Wall Game (TWG) dan apel pasukan pada pukul 08.00 WIB di Pospol Merdeka Barat. Massa aksi mulai berkumpul pukul 13.00 WIB dengan membawa sejumlah tuntutan, di antaranya menolak status ojek online (ojol) sebagai buruh atau pekerja, menolak potongan 10 persen, serta mendesak Presiden untuk segera menerbitkan Perppu Ojol sebagai payung hukum yang jelas.

 

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, menegaskan pihaknya siap mengawal aksi penyampaian pendapat tersebut dengan pendekatan humanis dan profesional.

 

“Kami mengimbau kepada seluruh orator untuk menenangkan massa, tidak memprovokasi, dan tidak memancing massa lainnya berbuat anarkis. Ikuti aturan serta arahan petugas keamanan yang ada di lapangan,” ujar Susatyo.

 

Kapolres juga meminta massa aksi untuk tetap tertib, tidak melawan petugas, dan tidak merusak fasilitas umum selama menyampaikan aspirasi.

 

“Saudara-saudara semua adalah mitra kami dalam menjaga Jakarta tetap aman dan kondusif. Kami memahami aspirasi yang ingin disampaikan, namun sampaikanlah dengan cara yang baik, damai, dan bermartabat,” kata Susatyo.

 

Ia menekankan kepada seluruh personel pengamanan untuk selalu mengedepankan pelayanan yang persuasif.

 

“Kepada petugas, saya tegaskan tidak ada yang membawa senjata api. Layani saudara-saudara kita yang akan menyampaikan pendapat dengan humanis dan profesional, namun tetap tegas dalam menjalankan tugas,” tegasnya.

 

Untuk mengantisipasi kemacetan, warga diimbau menggunakan jalur alternatif di sekitar Silang Selatan Monas selama aksi unjuk rasa berlangsung.

Berita Terbaru

Video Terbaru

Berita Lainnya

*Waspada Singkatan Serupa, PWI Tegaskan Tidak Terkait dengan PWI LS*

*Waspada Singkatan Serupa, PWI Tegaskan Tidak Terkait dengan PWI LS*

*Waspada Singkatan Serupa, PWI Tegaskan Tidak Terkait dengan PWI LS*   *BEKASI*— Belakangan ini, masyarakat dan kalangan media memperbincangkan kemunculan

POLSEK RAWALUMBU AMANKAN KIRAB BUDAYA HUT KE-7 KLENTENG BU AN KIONG BEKASI JAYA

POLSEK RAWALUMBU AMANKAN KIRAB BUDAYA HUT KE-7 KLENTENG BU AN KIONG BEKASI JAYA

Kota Bekasi – Polsek Rawalumbu bersama jajaran Polres Metro Bekasi Kota melaksanakan pengamanan kegiatan Kirab Budaya dalam rangka HUT ke-7

Kapolres Metro Bekasi Kota Bagikan Makanan Gratis Kelurahan Pejuang Medansatria

Kapolres Metro Bekasi Kota Bagikan Makanan Gratis Kelurahan Pejuang Medansatria

Kapolres Metro Bekasi Kota Bagikan Makanan Gratis Kelurahan Pejuang Medansatria   Kota Bekasi – Dalam rangka mempererat tali silaturahmi dengan

Dandim 0507 Kota Bekasi Resmi Buka TMMD ke-125 Tahun 2025 : Sinergi untuk Pembangunan Merata

Dandim 0507 Kota Bekasi Resmi Buka TMMD ke-125 Tahun 2025 : Sinergi untuk Pembangunan Merata

Kota Bekasi - menjadi tuan rumah pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Tahun Anggaran 2025, yang secara resmi dibuka

Menteri Kebudayaan, Fadli Zon Apresiasi RUMAH HEBAT NUSANTARA dalam Peringatan Hari Sasstra dan Peluncuran Buku Taufik Ismail

Menteri Kebudayaan, Fadli Zon Apresiasi RUMAH HEBAT NUSANTARA dalam Peringatan Hari Sasstra dan Peluncuran Buku Taufik Ismail

Menteri Kebudayaan, Fadli Zon Apresiasi RUMAH HEBAT NUSANTARA dalam Peringatan Hari Sasstra dan Peluncuran Buku Taufik Ismail     JAKARTA

*PWI Bekasi Raya dan DPP LAKI Siap Gelar Diskusi Publik Nasional*

*PWI Bekasi Raya dan DPP LAKI Siap Gelar Diskusi Publik Nasional*

*PWI Bekasi Raya dan DPP LAKI Siap Gelar Diskusi Publik Nasional*   _*“Penguatan Pencapaian Program Prabowo Menuju Indonesia Emas 2045”*_

Perkuat Sinergi Regional, Direktorat PPA dan PPO Bareskrim Polri Hadiri Pertemuan di Kantor PICACC Filipina

Perkuat Sinergi Regional, Direktorat PPA dan PPO Bareskrim Polri Hadiri Pertemuan di Kantor PICACC Filipina

Quezon City, Filipina — Direktorat Tindak Pidana Pelindungan Perempuan dan Anak dan Pemberantasan Perdagangan Orang (PPA dan PPO) Bareskrim Polri

Kegiatan Operasi Patuh Jaya 2025 dan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah, Polres Metro Bekasi Kota Edukasi Keselamatan Lalu Lintas di Al Muhajirin

Kegiatan Operasi Patuh Jaya 2025 dan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah, Polres Metro Bekasi Kota Edukasi Keselamatan Lalu Lintas di Al Muhajirin

BEKASI - Dalam rangka Operasi Patuh Jaya 2025 dan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) yang bertujuan menanamkan kesadaran tertib lalu

Gelar Patroli Skala Besar Cegah Kejahatan Jalanan

Gelar Patroli Skala Besar Cegah Kejahatan Jalanan

Gelar Patroli Skala Besar Cegah Kejahatan Jalanan   Kota Bekasi – Polres Metro Bekasi Kota melalui Satuan Samapta menggelar patroli

Mantan Ketua KPK Nawawi Pomolango: Advokat Jangan Transaksional

Mantan Ketua KPK Nawawi Pomolango: Advokat Jangan Transaksional

Sebagian advokat DePA-RI yang baru disumpah oleh Ketua Pengadilan Tinggi Banjarmasin sekaligus mantan Ketua KPK, Nawawi Pomolango (tengah, bertoga merah)