Media Pena Hukum

Polsek Bekasi Selatan Edukasi Pelajar Tentang Bahaya Judi Online

Penulis: Sambudi | July 21, 2025

Kota Bekasi – Guna membentengi generasi muda dari pengaruh negatif perkembangan digital, Polsek Bekasi Selatan melaksanakan penyuluhan bertema “Dampak Judi Online di Kalangan Pelajar” yang diselenggarakan di SMA Islam PB Sudirman, Bekasi Selatan, Kota Bekasi.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kanit Reskrim Polsek Bekasi Selatan, AKP Imam Prakoso, S.Sos., MH., didampingi Panit Reskrim, Ipda Hendra Setiawan, SE., dengan peserta dari kalangan siswa-siswi dan tenaga pendidik SMA Islam PB Sudirman.

Dalam kesempatan tersebut, keduanya memberikan pemahaman menyeluruh terkait maraknya fenomena judi online yang kini kian mengancam masa depan pelajar.

“Judi online bukan hanya melanggar hukum, tetapi juga memiliki dampak serius terhadap kesehatan mental dan sosial. Banyak kasus di masyarakat yang menunjukkan bahwa judi online dapat menimbulkan kecanduan, merusak hubungan dalam keluarga, hingga mendorong pada tindakan kriminal demi mendapatkan uang cepat,” tegas AKP Imam Prakoso dalam pemaparannya.

Ia menambahkan bahwa pelajar sebagai generasi penerus bangsa harus dijauhkan dari praktik judi online karena dapat merusak karakter, nilai moral, dan semangat belajar.

Hal senada disampaikan oleh Panit Reskrim, Ipda Hendra Setiawan, yang mengingatkan para siswa agar tidak tergoda dengan iming-iming keuntungan cepat dari praktik judi online.

“Jangan sampai masa depan kalian hancur hanya karena rasa penasaran. Judi online itu awalnya tampak menggiurkan, tapi pada akhirnya hanya membawa kehancuran mental, finansial, bahkan bisa berdampak hukum. Hindari, jangan coba-coba!” ujarnya mengingatkan para siswa.

Sebelum kegiatan penyuluhan tentang judi online, Panit 2 Binmas Polsek Bekasi Selatan, Aiptu Gito Cahyono, bersama Bhabinkamtibmas Kelurahan Jaka Setia, Aiptu M. Fathulloh, terlebih dahulu memberikan materi tentang Empat Pilar Kebangsaan, yaitu Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika, sebagai pondasi kehidupan berbangsa dan bernegara.

Penyuluhan terpadu ini merupakan bagian dari komitmen Polsek Bekasi Selatan dalam mendukung pendidikan karakter dan pencegahan tindak pidana di kalangan pelajar, sekaligus memperkuat peran institusi pendidikan dalam membentuk generasi muda yang cerdas, bermoral, dan berintegritas.

(Humas Polres Metro Bekasi Kota)

Berita Terbaru

Video Terbaru

Berita Lainnya

Polwan Polsubsektor Pekayon Jaya Sambangi Warga RW 021, Sampaikan Pesan Kamtibmas

Polwan Polsubsektor Pekayon Jaya Sambangi Warga RW 021, Sampaikan Pesan Kamtibmas

Polwan Polsubsektor Pekayon Jaya Sambangi Warga RW 021, Sampaikan Pesan Kamtibmas   Kota Bekasi – Dalam rangka menjaga keamanan dan

PWI PEDULI Bekasi Raya Gagas Program Swadaya dan Kerjasama Layanan Kesehatan untuk Anggota

PWI PEDULI Bekasi Raya Gagas Program Swadaya dan Kerjasama Layanan Kesehatan untuk Anggota

PWI PEDULI Bekasi Raya Gagas Program Swadaya dan Kerjasama Layanan Kesehatan untuk Anggota   KOTA BEKASI – PWI PEDULI Bekasi

Anggota DPRD Jawa Barat Fraksi PKS, Dr. Hj. Cucu Sugiarti. M.Pd Gelar Reses III di Tambun Selatan Kabupaten Bekasi

Anggota DPRD Jawa Barat Fraksi PKS, Dr. Hj. Cucu Sugiarti. M.Pd Gelar Reses III di Tambun Selatan Kabupaten Bekasi

BEKASI ~ Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Dr. Hj. Cucu Sugiarti., M.Pd, melaksanakan Reses

Jenderal (Purn) Try Sutrisno: Kembali ke UUD 1945, Sebuah Keniscayaan

Jenderal (Purn) Try Sutrisno: Kembali ke UUD 1945, Sebuah Keniscayaan

Jenderal (Purn) Try Sutrisno: Kembali ke UUD 1945, Sebuah Keniscayaan   Jakarta - Presidium Konstitusi 1945 Kembali ke Pancasila dan

*Ketua PWI Bekasi Raya: Wartawan Harus Melek Logika, Waspadai Kesalahan Berpikir dalam Pemberitaan*

*Ketua PWI Bekasi Raya: Wartawan Harus Melek Logika, Waspadai Kesalahan Berpikir dalam Pemberitaan*

*Ketua PWI Bekasi Raya: Wartawan Harus Melek Logika, Waspadai Kesalahan Berpikir dalam Pemberitaan*   *BEKASI*– Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI)

Polwan Polsubsektor Pekayon Jaya Sambangi Warga RW 021, Sampaikan Pesan Kamtibmas

Polwan Polsubsektor Pekayon Jaya Sambangi Warga RW 021, Sampaikan Pesan Kamtibmas

Kota Bekasi – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, personel Polwan dari Polsubsektor Pekayon Jaya, Polsek Bekasi Selatan, melaksanakan

Ada Motif Lain Terkait Isu Perselingkuhan Dirinya, Ade Efendi Gelar Konferensi Pers

Ada Motif Lain Terkait Isu Perselingkuhan Dirinya, Ade Efendi Gelar Konferensi Pers

  Kota Bekasi — Ade Efendi Zarkasih, melalui kuasa hukumnya, menegaskan bahwa dirinya siap melaporkan pihak-pihak yang menuduhnya terlibat dalam

*PWI Bekasi Raya Siap Gelar Dialog Publik Soal Transparansi dan Realisasi Dana CSR di Kota Bekasi*

*PWI Bekasi Raya Siap Gelar Dialog Publik Soal Transparansi dan Realisasi Dana CSR di Kota Bekasi*

*PWI Bekasi Raya Siap Gelar Dialog Publik Soal Transparansi dan Realisasi Dana CSR di Kota Bekasi*   *KOTA BEKASI* —

*Wakapolda Metro Jaya Buka Gerakan Pangan Murah Jelang HUT ke-80 RI*

*Wakapolda Metro Jaya Buka Gerakan Pangan Murah Jelang HUT ke-80 RI*

*Wakapolda Metro Jaya Buka Gerakan Pangan Murah Jelang HUT ke-80 RI* Jakarta – Wakapolda Metro Jaya Brigjen Pol Djati Wiyoto

Bekasi 09/07/25     Ahmadi Meningkatkan Untuk Pembelian Seragam Koperasi Sekolah Tidak Boleh Memberatkan Orang Tua Siswa

Bekasi 09/07/25 Ahmadi Meningkatkan Untuk Pembelian Seragam Koperasi Sekolah Tidak Boleh Memberatkan Orang Tua Siswa

Bekasi 09/07/25   Ahmadi Meningkatkan Untuk Pembelian Seragam Koperasi Sekolah Tidak Boleh Memberatkan Orang Tua Siswa.   Tangal 14 Juli